Jum’at, 4 Agustus 2023.
Alhamdulillah telah tunai kami salurkan 100 box nasi kotak dalam Program Box Charity Jumat Berbagi kepada santri penghafal Al-Qur’an di Rumah Tahfiz At Taysir, Jl. Pemasyarakatan n dan Panti Asuhan Al-Akbar, Jl. Soekarno Hatta, Arengka Atas.
Kami ucapkan Jazakumullahu khayran atas partisipasi para dermawan yang telah mempercayakan ibadah sosialnya kepada LAZ Swadaya Ummah, semoga Allah limpahkan rezeki dan keberkahannya. Aamiin.
Terkhusus untuk para santri dan adik-adik panti asuhan penerima manfaat, mohon doakan kebaikan atas mereka yang telah berkenan berbagi rezeki kepada kita sekalian.
Leave a Reply